Lâmbang Negara Indonesia

Indonesia merupakan Negara kepulauan terbesar didunia yang terdiri dari 17.504 pulau sehingga sering disebut dengan nama alternatif Nusantara.
Indonesia merupakan Negara Republik atau umum disebut sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dimana Indonesia adalah salah satu Negara yang berada di Asia Tenggara yang dilintasi garis Katulistiwa yang berada didaratan Asia dan Autralia serta antara Samudera Pasifik dan Samudera Hindia.
Negara dengan Ibu Kota Jakarta ini memiliki luas wilayah sekitar 1.990.250 Km2 dengan jumlah penduduknya 270.054.853 jiwa.

Berikut adalah lambang Negara Republik Indonesia dan detailnya :


Lambang tersebut merupakan lambang resmi Negara Republik Indonesia dan merupakan ideologi dasar dalam kehidupan bagi Negara Indonesia yang memiliki arti dan mengandung 5 (lima) sila/Prinsip yang menempel didada burung Garuda yaitu :
1. Ketuhanan Yang Maha Esa
2. Kemanusiaan Yang Adil Dan Beradab
3. Persatuan Indonesia
4. Kerakyatan Yang dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan dan Perwakilan
5. Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia

serta lambang kemerdekaan Indonesia dan dasar Undang-Undang Dasar Republik Indonesia yang terdapat pada bulu sayap yang berjumlah 17 dan bulu ekor yang berjumlah 8 serta jumlah 45 pada leher. 17 - 08 - 1945